Sosialisasi SPIP

SPIP sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2008 diartikan sebagai proses yang integral pada kegiatan dan tindakan yang dilakukan secara terus menerus oleh pimpinan dan seluruh pegawai untuk memberikan keyakinan memadai atas tercapainya tujuan organisasi melalui kegiatan yang efektif dan efisien, keandalan pelaporan keuangan, pengamanan asset Negara serta ketaatan terhadap peraturan Perundang-undangan.

Bertempat di Aula Bappeda Kota Magelang, Jalan Sarwo Edi Wibowo Nomor 2 Magelang, Selasa 16 Juni 2015, dibuka oleh  Inspektur Kota Magelang dan memberikan pengarahan tentang Sistem Pengendalian Instern Pemerintah (SPIP) yang dalam pelaksanaannya bekerjasama dengan BPKP Perwakilan Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Hadir dalam acara tersebut Sekretaris/Kabag TU/Kabid dan Kasubag Perencanaan seluruh SKPD di Jajaran Pemerintah Kota Magelang berjumlah 93 orang.

Inspektorat Kota Magelang pada tahun 2015  sedang menyusun Rencana Tindak Pengendalian yang merupakan uraian mengenai rencana tindak (action plan) pengutan SPIP baik dalam bentuk pembangunan lingkungan pengendalian maupun infrastruktur kebijakan pengendalian atas pelaksanaan tugas pokok Pemerintah Kota Magelang sehingga diharapkan dapat mendukung pencapaian tujuan, misi dan visi Pemerintah Kota Magelang. Sedangkan Manfaat Rencana Tindak Pengendalian adalah :

  1. Memberikan arah dalam pengembangan SPIP secara menyeluruh hingga tercipta keterpaduan antara sub-sub unsur SPIP dengan lingkungan pengendalian dalam aktivitas dan kegiatan pelaksanan tugas pokok Pemerintah Kota Magelang
  2. Menjadi dasar dalam membangun infrastruktur pengendalian sebagai bagian dari penyelenggaraan SPIP
  3. Menjadi dokumentasi dalam penyelenggaraan SPIP dan pengukuran kemajuan penyelenggaraan SPIP

Adapun target Inspektorat Kota Magelang pada tahun 2015 ini adalah

  1. Menyusun Rencana Tindak Pengendalian Kota Magelang.
  2. Membentuk Satuan tugas SPIP di tingkat SKPD dan menyusun RTP sesuai dengan tugas pokok fungsi SKPD.

Menyelenggarakan Sosialisasi SPIP di Lingkungan Pemerintah Kota Magelang